Rabu, 27 Juni 2012

Peluang usaha Membuat Toko Online

Proposal Usaha - Peluang usaha membuat toko online- Belakangan ini perkembangan tekhnology informatika semakin pesat, sehingga tak pelak hampir semua kalangan sudah bisa menikmati perkembangan tersebut, walau sekedar bermanin facebook, mencari informasi dengan serching online, dari kalangan bisnisman, anak-anak bahkan ibu rumah tangga sudah mengenal dunia online.

Belanja online secara perlahan menjadi gaya hidup masyarakat kita. Banyak keuntungan bagi orang yang berbelanja via internet. Misalnya, terhindar dari kemacetan dan tak perlu ongkos taksi. Sebagian orang juga suka sungkan kalau menawar barang tapi tidak jadi beli. Nah, dengan belanja online kemungkinan seperti itu nyaris tidak ada. Kalau pun ada tawar-menawar biasanya cukup dilakukan via email atau chatting saja.

Semakin  modern suatu negara maka tingkat tekhnology informatika akan semakin pesat, sehingga banyak sekali di manfaatkan denganhal-hal yang positif. jika sebelumnya masyarakat berbelanja harus keluar rumah sekarang berbelanja saja bisa di lakukan dengan hanya order via online. cukup mencari barang yang kita inginkan di blog atau website terpercaya kemudian order, sampai dech barang itu di kirim kerumah kita.

Sadarnya masyarakat mulai berbelanja secara online, secara otomatis membuka lapangan pekerjaan baru bagi mereka yang hobi online untuk membuat toko online, bahkan banyak sekali para netter yang membuka toko online merapu keuntungan hingga puluhan juta rupiah per bulan.

Adapun hal-hal yang harus di perhatiakan dalam pembuatan toko online adalah, jadilah dirimu sendiri, jangan pernah berbohong, jangan menganggap bisnis online itu bisnis bebas. karena para pelakunya juga manusia bukan robot. sekali anda berbuat salah maka anda juga akan mendapat imbasnya sebagaimana bisnis ofline.

 Di bawah ini ada tips membuat toko online yang harus di perhatikan.

1. MEMILIH TEMPAT:

A. Gratisan
Ada beberapa tempat yang menyediakan fasilitas gratisan seperti blogger.com (blogspot), multiply.com, wordpress.com. Pada awalnya fasilitas gratis ini adalah tempat kegiatan blogging pada umumnya seperti berbagi cerita dan foto. Namun, dalam perjalanannya dimanfaatkan untuk kegiatan jualan. Memakai fasilitas ini cenderung mudah, bahkan sudah tersedia template tampilan yang lumayan banyak dan menarik.

B. Berbayar
Dengan memakai layanan ini toko online kita lebih serius dengan memakai alamat dan tampilan sesuai yang kita inginkan. Dan akan menaikkan kelas anda dari pesaing – pesaing anda.

2. MEMILIH NAMA
Pilihlah nama domain dengan kata kunci yang gampang diingat dari jualan toko online anda. Dengan memakai kata kunci ini toko online kita gampang ditemui oleh pengunjung melalui mesin pencari (search engine). Misalnya saja Anda menawarkan produk pakaian anak, pilih saja nama www.pakaiananak.com.

3. MENENTUKAN TEMPLATE (TAMPILAN TOKO ONLINE)
Dalam memilih template anda bisa menggunakan template gratisan, Tetapi Jika ingin lebih bagus Pilihlah template premium, sehingga toko online anda terkesan profesional,  karena tampilan toko online jika menarik perhatian akan semakin betah pengunjung untuk datang kembali, dan melihat-lihat dagangan anda seperti template toko online di bawah ini.

Theme Wordpress Toko Online Indonesia

Itu adalah salah satu template premium untuk membuat toko online sehingga toko online yang anda buat akan terkesan profesional, selain di atas anda juga bisa mencari web lain.

4. BUATLAH ATURAN
Buatlah aturan dan tata cara belanja secara jelas dan mudah dipahami oleh calon pembeli seperti aturan pemesanan, pembayaran, dan pengiriman.

5. PASANG ALAMAT
Pasanglah alamat Anda, e-mail, dan nomor telepon yang bisa dihubungi dengan jelas. Bila perlu pasang foto Anda untuk lebih meyakinkan.

6. DAFTAR INTERNET BANKING
Pilihlah rekening bank yang memiliki jaringan nasional dan daftarkan rekening pembayaran toko Anda dengan fasilitas internet banking untuk memudahkan kontrol pembayaran dari pembeli produk Anda.

7. PENGIRIMAN
Kemas barang pesanan dengan memperhatikan segi keamananan. Pastikan barang tidak rusak sampai tujuan. Pilihlah jasa pengiriman yang terpercaya dan murah. Simpan nota/resi pengiriman untuk kontrol pengiriman.

CARA MENINGKATKAN PENGUNJUNG & PEMBELI
  • Lakukan promosi online melalui media-media iklan baris baik yang gratis maupun berbayar.
  • Bertukar link banner dengan sesama toko online. 
  • Bergabunglah dengan komunitas-komunitas online. 
  • Lakukan promosi offline dengan memanfaatkan kendaraan Anda atau teman, seragam kerja karyawan, kop surat, amplop, nota, kartu nama, hadiah/souvenir, dll. dengan memasang nama toko online Anda.
  • Berikan pengetahuan produk serta deskripsi produk dengan detail, jelas dan meyakinkan pengunjung untuk membeli. Tampilkan foto-foto produk semenarik mungkin.
  • Berikan penawaran-penawaran yang fantastik seperti potongan harga, hadiah, dll. 
Untun Mencari Kulakanya Silahkan Anda berkunjung Di sini " Rahasia para Tengkulak"
Semoga bermanfaat.(http://proposalusaha.blogspot.com/)
loading...

1 komentar:

  1. peluang kayaknya tambah naik, coz banyak orang Indonesia dah mulai memilih belanja online dibanding,, pergi ke toko..

    BalasHapus

Terimakasi atas kunjunganya, Silahkan tinggalkan pesan..
Komentar Anda sangat berarti bagi kami