Suatu ketika di kota madinah di landa paceklik yang amat dahsyat. Tak ada makanan yang dapat di konsumsi masyarakat . persediaan bahan makanan di daerah tersebut sangat tergantung distribusi dari wilayah lain. Di kabarkan, sebuah kafilah besar milik pengusaha usman bin Affan yang membawa bahan makanan akan segera tiba dari syam (
Seorang broker yang bisa mencegat lebih awal berkata, “Kami siap membeli barang dagangan anda dengan harga dua kali lipat.” Usman pun enggan menjualnya. Dengan tegas ia mengatakan “ada penawaran yang lebih tinggi dari itu.” tandasnya. Pembeli kedua ada yang berusaha meningkatkan harga tawaranya dengan mengatakan pihaknya siap membeli empat kali lipat. Lagi-lagi usman dengan tegas mengatakan “ada penawaran yang lebih tinggi dari itu.”
Sampai kepada pembeli yang berani paling tinggi dengan penawaran sepuluh kali lipat, lagi-lagi usman dengan tegas mengatakan ada penawaran yang lebih tinggi dari itu. Merekapun menegaskan, “Siapa lagi yang berani membeli dari tawaran kami sampaikan. Tak ada penjual lagi di kota madinah.” Usman bin Affan yang terkenal sebagai seorang sahabat yang dermawan dan memiliki sifat pemalu yang sangat tinggi ini berkata, ”Allah SWT memberi tawaran tujuh ratus kali lipat,” ujarnya. Ia kemudian membagikan bahan makanan yang memang sangat di butuhkan masyarakat madinah.
Semoga dari kisah tersebut menjadi pelajaran bagi kita semua, jika kisah di atas di rasa bermanfaat silahkan anda sebarkan.
loading...
Terima kasih atas pencerahannya, tulisannya menarik juga. Saya akan coba
BalasHapus